Peran Tingkat Kepercayaan, Kemudahan Penggunaan, dan Persepsi Risiko Terhadap Keputusan Pembelian Pada Metode Pembayaran Shopee PayLater di Kota Semarang

Bintang Azzahra Rachil Irfan, Agung Sedayu

Abstract


Meningkatnya popularitas metode pembayaran digital telah menarik perhatian terhadap faktor-faktor yang memengaruhi keputusan pembelian konsumen, khususnya dalam layanan Shopee PayLater. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh tingkat kepercayaan, kemudahan penggunaan, dan persepsi risiko terhadap keputusan pembelian menggunakan metode pembayaran Shopee PayLater di Kota Semarang. Dengan menggunakan pendekatan kuantitatif, data dikumpulkan melalui kuesioner terstruktur yang disebarkan kepada 100 responden yang aktif menggunakan Shopee PayLater. Teknik purposive sampling digunakan dalam pemilihan sampel dengan kriteria bahwa responden telah melakukan transaksi minimal dua kali dalam satu bulan dan memiliki tagihan aktif dari Shopee PayLater. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan metode Structural Equation Modeling - Partial Least Squares (SEM-PLS) melalui SmartPLS 4. Pengujian model mencakup Outer Model untuk validitas dan reliabilitas, serta Inner Model untuk menguji hubungan antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kepercayaan dan kemudahan penggunaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian, sedangkan persepsi risiko berpengaruh negatif dan signifikan.
Kata Kunci: Kepercayaan, Kemudahan Penggunaan, Risiko, Shopee PayLater, Keputusan Pembelian

Full Text:

Download PDF

References


Abdul Hariss, N. Fauzia, & Firda Saruya. (2023). Perlindungan Hukum Perjanjian Transaksi Elektronik Dengan Sistem Bayar Nanti pada Aplikasi Shopee. Jurnal Hukum.

Agustin, H., Saktia Ardiantono, D., & Adinta Shalati, T. (2023). CONSUMER REPURCHASE

INTENTION MODEL IN LAZADA E-COMMERCE. In Jurnal Riset Ekonomi Dan Bisnis

(Vol. 53, Issue 2).

https://ejournal.stiedewantara.ac.id/index.php/001/article/view/1283

Ahmad Harun, & Ninin Non Ayu Salmah. (2020). Pengaruh Kepercayaan dan Kemudahan Terhadap Keputusan Pembelian Online Melalui Aplikasi Shopee. Jurnal Media Wahana Ekonomika.

Aurelia, T. P., & Widiantari, ) Ks. (2022). THE INFLUENCE OF TRUST, EASE OF USE, AND

RISK PERCEPTION ON PURCHASE INTENTION AT TOKOPEDIA. Business and

Accounting Research (IJEBAR) Peer Reviewed-International Journal, 6. https://jurnal.stieaas.ac.id/index.php/IJEBAR

Bank Indonesia. (2018, December 1). Mengenal Financial Teknologi.

Halila Titin Hariyanto, & Lantip Trisunarno. (2020). Analisis Pengaruh Online Customer Review, Online Customer Rating, dan Star Seller terhadap Kepercayaan Pelanggan Hingga Keputusan Pembelian pada Toko Online di Shopee. Jurnal Teknik ITS.

Josefid Keitharo. (2021, January 20). Perilaku Belanja Online di Kalangan Mahasiswa.

Lăzăroiu, G., Neguriţă, O., Grecu, I., Grecu, G., & Mitran, P. C. (2020). Consumers’ DecisionMaking Process on Social Commerce Platforms: Online Trust, Perceived Risk, and Purchase Intentions. In Frontiers in Psychology (Vol. 11). Frontiers Media S.A. https://doi.org/10.3389/fpsyg.2020.00890

Persepsi Kemudahan Penggunaan, P., dan Keamanan Terhadap Impulse Buying Pengguna

Spaylater Di Kabupaten Bekasi Ade Ningsih Wijaya, R., Hanik, U., Wulandari, W., Nabila, N., Kustina, L., & Pelita Bangsa, U. (n.d.). Global: Jurnal Lentera BITEP Global : Jurnal Lentera BITEP. https://lenteranusa.id/

Qalati, S. A., Vela, E. G., Li, W., Dakhan, S. A., Hong Thuy, T. T., & Merani, S. H. (2021). Effects of perceived service quality, website quality, and reputation on purchase intention: The mediating and moderating roles of trust and perceived risk in online shopping. Cogent

Business and Management, 8(1). https://doi.org/10.1080/23311975.2020.1869363

Xendit. (2022, August 5). Sejarah Perkembangan E-Commerce di Indonesia.




DOI: https://doi.org/10.37531/sejaman.v8i1.8433

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Flag Counter

Creative Commons License

S E I K O : Journal of Management & Business is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
 
© All rights reserved 2018. S E I K O : Journal of Management & Business - ISSN (Print) : 2598-831X, ISSN (Online) : 2598-8301.
 

Web
Analytics